Penggunaan Template Dokumentasi Pengujian Perangkat Lunak

Nama : Ichwan Sholihin

NPM : 19312131

Kelas : IF GAB EKS 2

FTIK - Universitas Teknokrat Indonesia

Download Template

Penjelasan:
Dokumentasi sangat penting untuk pengujian perangkat lunak, mulai dari pemeriksaan kebenaran dari kebutuhan fitur, membantu pengguna memahami sistem aplikasi dan proses data. Dengan adanya dokumentasi perencanaan, persyaratan dan desain yang baik akan lebih mempercepat pembuatan perangkat lunak serta lebih terstruktur sehingga dapat membuat perangkat lunak dengan kualitas yang baik.

* Pendahuluan:
Pada bab ini, dijelaskan secara rinci tujuan dan batasan masalah dari perangkat lunak yang akan diuji. Defini dan singkatan dari beberapa istilah juga dicantumkan agar pengguna dapat membaca dokumentasi.

* Lingkungan Pengujian Perangkat Lunak

Lingkungan pengujian yang dimaksud adalah spesifikasi yang digunakan dalam pengujian baik perangkat lunak maupun perangkat keras. Demo aplikasi diterangkan pada material pengujian untuk menjelaskan alur dari sistem yang dikembangkan. Prosedur umum pengujian menjelaskan apa saja perangkat yang harus dipersiapkan dari awal pengujian serta laporan hasil uji.

* Identifikasi & Rencana Hasil Uji

Setelah dilakukan proses pengujian, hasil uji dimasukkan ke dalam table dengan penjabaran fitur pada aplikasi yang diuji, jenis pengujian, butir uji, tingkat pengujian serta identifikasi pengujian.

* Deskripsi & Hasil Uji

Bab ini berisi kesimpulan hasil pengujian, mulai dari penjelasan rinci terkait kondisi awal, pengamatan hingga kesimpulan dalam uji fitur.


Post a Comment

0 Comments